3 Langkah Mudah Agar Blog Cepat Terindex Google


3 Langkah Mudah Agar Blog Cepat Terindex Google - Untuk mendatangkan trafik tentunya artikel kita harus berada di daftar pencarian search engine baik itu Google, Bing, dsb. Bisa saja artikel tersebut muncul dengan sendirinya tetapi akan membutuhkan waktu yang lama, dikarenakan menunggu robot crawl google mengunjungi blog kita terlebih dahulu. Langkah dibawah adalah cara mudah agar blog cepat terindex google :

01 - SUBMIT SITEMAP

Pertama kunjungi google webmaster terlebih dahulu https://www.google.com/webmasters/, login dengan akun gmail anda, pilih menu search console, kemudian klik tombol add property dan masukkan alamat blog anda. Lihat menu di sisi kiri, pilih crawl > sitemaps. Klik tombol Add/Test Sitemap kemudian masukkan seperti ini http://bloganda.blogspot.com/sitemap.xml. Dengan melakukan langkah ini tunggu 1 x 24 jam blog anda akan cepat terindex google.

02 - SUBMIT URL

Kunjungi https://www.google.com/webmasters/tools/submit-url kemudian masukkan tiap url postingan, jika anda memiliki ratusan postingan maka anda harus men-submit satu persatu postingan anda. Dengan melakukan langkah ini beberapa menit artikel anda akan terindex google

03 - Fetch as Google

Langkah ini adalah cara manual untuk google mengunjungi blog anda dan mengindex secara cepat. Kunjungi https://www.google.com/webmasters/ Pilih menu crawl > Fetch as Google. Caranya adalah memasukkan artikel satu per satu pada kolom yang tersedia, pilih Desktop > Fetch.

Dengan melakukan 3 langkah diatas, blog anda akan cepat terindex oleh google. Jika artikel anda memiliki SEO yang bagus, bisa jadi artikel anda akan mendongkrak di posisi teratas di halaman pertama dan tentunya trafik akan terus berdatangan ke blog anda.

3 Langkah Mudah Agar Blog Cepat Terindex Google